TUGAS EKMA4367/Hubungan Industrial


Kode /Mata Kuliah                       :     EKMA4367/Hubungan Industrial.27
Modul/ Pokok Bahasan               :     Modul 1 dan 2  /Materi Inisiasi 1 dan 2
Fakutas/Program Studi               :     Ekonomi/ S1. Manajemen

SOAL
  1. Jelaskan Mengapa Hubungan industrial dipengaruhi oleh konsep perilaku organisasional, seperti kepuasan kerja dan kinerja, modal sosial, komitmen organisasional, kepercayaan atau saling percaya dan keadilan.
  2. Jelaskan Peran Serikat Pekerja Dalam Pemutusan Hubungan Kerja
  3. Jelaskan Peran Serikat Pekerja Dalam Penetapan Upah Minimum.
JAWABAN
1.      Kinerja karyawan yang tinggi akan menyebabkan karyawan merasa puas. Kepuasan tersebut mendorong  karyawan memiliki komitmen dan bersedia berkomunikasi dengan baik, sehingga serikat kerja berfungsi dengan baik pula. Hal yang sama juga terjadi bila karyawan merasakan hubungan yang baik dengan rekan kerja atau pimpinan atau bawahan, berarti memiliki modal sosial kuat dan kepercayaan tinggi akan mendorong eksistensi serikat pekerja.
2.      Peran serikat pekerja dalam pemutusan hubungan kerja yaitu serikat pekerja berperan sebagai pendamping baik didalam maupun diluar pengadilan serta memberikan bantuan hukum berupa pembelaan atau konsultasi didalam ataupun diluar pengadilan. Serikat pekerja juga melakukan diskusi internal yang terkena kasus PHK, didalam diskusi internal tersebut, serikat pekerja memberikan pemahaman-pemahaman, solusi-solusi, dan pertimbangan-pertimbangan perihal kasus PHK yang dialami pekerja. (fuandy,2009).
3.      Peran serikat pekerja dalam penetapan upah minimum yaitu serikat pekerja menjadi wakil anggotanya , hal ini diperlukan apabila pekerja tidak memiliki kemampuan dalam melakukan negosiasi, perudingan atau penetapan keputusan dalam tingkat upah, jam kerja, kondisi kerja, dan masalah keamanan kerja. Oleh karena itu serikat pekerja diperlukan untuk melakukan perundingan dengan perusahaan (Simamora, 2004).

Comments